Jatim Times Network Logo
Poling Pilkada 2024 Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Poling Pilkada 2024
Olahraga

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026:  Portugal dan Norwegia Menyusul

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

17 - Nov - 2025, 07:06

Placeholder
Kolase foto timnas Portugal (atas) dan Norwegia (bawah). (Foto: ist)

JATIMTIMES - Daftar peserta Piala Dunia 2026 kembali bertambah. Dua negara Eropa memastikan tempatnya dan melengkapi deretan tim yang sudah lebih dulu mengamankan tiket ke turnamen paling bergengsi empat tahunan tersebut.

Portugal menjadi negara ke-31 yang menyegel tiket setelah menang telak 9-1 atas Armenia. Hasil itu memastikan Selecao das Quinas finis sebagai juara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga : Nagista Striker Cilik, Borong 34 Gol, Raih Top Skor

Tak lama berselang, giliran Norwegia yang menyusul. Erling Haaland dkk menghajar Italia 4-1 di laga terakhir dan mengakhiri Grup I sebagai pemuncak klasemen. Dengan status juara grup, keduanya berhak tampil di edisi ke-23 Piala Dunia.

Dari zona Eropa, Inggris, Prancis, dan Kroasia sudah lebih dulu memastikan tempat. Masih tersisa 11 slot untuk wakil UEFA, di antaranya tujuh tiket langsung bagi juara grup yang tersisa dan empat tiket tambahan melalui jalur playoff.

Selain lima wakil Eropa, daftar negara lolos kini juga diisi delapan negara Asia, sembilan negara Afrika, enam negara Amerika Selatan, satu negara dari Oseania, serta tiga tuan rumah.

Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat yang menjadi penyelenggara otomatis mendapatkan tempat. Jepang tercatat sebagai negara pertama yang lolos lewat jalur kualifikasi pada 20 Maret 2025.

Dengan total 32 tim yang sudah pasti tampil, masih ada 16 tiket tersisa. Sebelas tiket diperebutkan di zona UEFA, tiga dari CONCACAF, dan dua tiket terakhir akan diputuskan melalui playoff antarbenua.

Baca Juga : Fraksi Gerindra DPRD Jatim: APBD 2026 Jangan Cuma Jadi Dokumen, Harus Percepat Kesejahteraan

Berikut daftar lengkap 32 negara yang sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2026:
• Kanada (Tuan rumah)
• Meksiko (Tuan rumah)
• Amerika Serikat (Tuan rumah)
• Jepang
• Selandia Baru
• Iran
• Argentina
• Uzbekistan
• Korea Selatan
• Jordania
• Australia
• Brasil
• Ekuador
• Uruguay
• Kolombia
• Paraguay
• Maroko
• Tunisia
• Mesir
• Aljazair
• Ghana
• Tanjung Verde
• Afrika Selatan
• Qatar
• Inggris
• Arab Saudi
• Pantai Gading
• Senegal
• Prancis
• Kroasia
• Portugal
• Norwegia

Itulah daftar 32 negara yang sudah resmi lolos ke Piala Dunia 2026. Semoga informasi ini bermanfaat. 


Topik

Olahraga Hasil Kualifikasi Piala Dunia Piala Dunia 2026 Portugal Norwegia



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Probolinggo Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Sri Kurnia Mahiruni